Ilustrasi bosan. ©2012 Shutterstock/Yuri Arcurs
Mungkin kita sering berfikir ingin waktu luang agar bisa bersantai dirumah disaat urusan kerja masih numpuk atau kegiatan sekolah yang tiada henti, namun disaat libur telah tiba bukanya bersantai yang kita dapatkan, kita malah menjadi bosan dan jenuh dirumah, mau ngapain aja serba malas dan mau tidur pun tidak bisa?
Namun bagaimana solusi jika sudah terjadi hal yang seperti ini?? Tenang berikut pagihari17 merangkum cara agar tidak bosan dirumah disaat liburan telah datang.
1. Jalan - jalan
Jalan - jalan merupakan salah satu cara untuk menghilangkan kejenuhan, coba deh untuk jalan - jalan mengelilingin komplek atau berkunjung kerumah tetangga untuk sekedar bertegur sapa, kan sesama tetangga harus akrab, atau bisa juga mengajak teman - teman untuk hangout bareng agar tidak bosan dirumah.
2. Menonton film favorit
Disaat sudah mulai bosan coba deh untuk menonton serial favorit kamu lagi seperti menonton anime, drama korea atau mononton serial Ftv bagi yang suka sinetron, dengan menonton tv yang kamu suka maka waktu pun akan cepat berlalu dan membuat kamu tidak bosan lagi.
3. Pergi memancing
Bagi yang hobi memancing itu adalah cara yang yang efektif dilakukan disaat sedang santai dirumah, coba deh untuk mendatangin tempat pemancingan terdekat atau pergi kedanau terdekat untuk memancing siapa tau dapat ikan yang banyak, selain menjalankan hobi kamu juga bisa mendapatkan ikan segar bukan.
4. Beresin rumah
Membersihkan rumah salah cara yang bisa kamu lakukan, coba untuk menata kembali ruangan di dalam rumah kamu dan sekaligus membersihkannya, jika rumah bersih dan rapi maka hatimu pun akan menjadi sedikit lebih tenang loh gays.
5. Belajar
Usia bukan halangan untuk belajar, bagi kamu yang suka membaca buku, cobalah untuk membaca buku-buku kamu kembali, atau kita bisa belajar hal lain seperti menjahit, membuat sesuatu yang kreative barang kali bisa dijual dan menghasilkan uang.
6. Memasak
Bagi yang suka memasak, coba deh untuk mencari resep - resep yang sederhana di internet atau majalah, kamu bisa membuat cemilan untuk menemani waktu bersantai kamu seperti menonton tv, mendengarkan musik atau hanya duduk santai di depan rumah.
7. Membantu orang tua
Daripada waktu libur kamu terbuang sia - sia kamu bisa membantu orang tua selain kamu bisa mendapatkan kegiatan kamu juga sudah meringankan sedikit beban orang tua kamu dan juga bisa sekalian berbakti kepada orang tua yang sudah merawat kamu sampai sekarang ini.
8. Menjalankan hobi
Hal lain yang bisa kamu lakukan disaat liburan adalah menjalankan hobi seperti melukis, memasak, bermain basket atau bola karena sangat jarang kamu bisa melakukan hal tersebut karena padat jadwal yang kamu miliki, jadi alangkah baiknya disaat libur telah tiba kamu bisa memanfaatkan dengan menjalankan hobi.
9. Olahraga
Olahraga sangat baik untuk dilakukan selain bisa membuat badan kembali segar juga bisa menyehatkan badan, jadi sebaiknya memanfaatkan liburan dengan berolah raga ya gays.
10. Bermain game
Bermain games bukan cuma di gadget atau PC kamu, kamu juga bisa ikut adek kamu bermain seperti bermain kelereng, petak umbet atau yang lainnya, jadi bisa sedikit mengingat kenangan waktu kecil.
No comments